Random Access terminal

Hello gess, kenalin nih. Gw admin web seklian founder dari RAT. Sebenernya buat pemilihan nama web ini sengaja di unique an wkwkw. Biar mainstreame gitu. Sama kayak founder web2 lain gitu wkwkwk.

Anime Issekai

Networking

Google adsense

Kamu ingin kuliah di Jurusan Komputer? Pernahkah kamu terbesit suatu pertanyaan di dalam hati dan pikiran kamu tentang hal itu (atau yang serupa)? 

 Kalau orang awam pasti berpikiran bahwa hal tersebut sama aja, hanya penamaan aja. Ternyata TIDAK! Walaupun hal tersebut bisa dibilang hanya penamaan aja, namun ternyata beda. 

Hal tersebut berpengaruh terhadap 4 tahun ke depanmu nantinya, karena materi yang diajarkan juga berbeda pula. Ingin tahu perbedaannya? Let’s see it! 

 

Jurusan Komputer, Apa Aja Sih? “Secara konsep”, kurikulum Jurusan Komputer di Indonesia sudah cukup baik.

 Kurikulum bidang komputer tersebut mengacu dan mengadaptasi Computing Curricula, yaitu panduan kurikulum bidang komputer (computing) yang diterbitkan secara bersama oleh ACM (the Association for Computing Machinery), AIS (the Association for Information System), dan IEEE-CS (the IEEE Computer Society). Beberapa dokumen usulan kurikulum yang diajukan APTIKOM (Asosiasi Perguruan Tinggi Informatika dan Komputer) juga mengacu pada Computing Curricula tahun 2001 dan 2005.

 

 Negara kita yang tercinta ini, yang kita kenal dengan Indonesia, hanya mengadaptasi dan mengacu pada Computing Curricula, BUKAN mengadopsi dari Computing Curricula.

 

 Maksudnya bahwa tidak semua nama jurusan dan nama mata kuliah di Indonesia sama persis dengan apa yang ada dalam Computing Curricula. Misal nih, antara Informatika (IF) UNS dengan Ilmu Komputer (Ilkom) UI sama-sama belajar Algoritma, Pemrograman, Database, Jaringan Komputer, Matematika Diskrit, Teori Bahasa dan Automata, dll. Lalu, contoh mata kuliah yang diwajibkan oleh Ilkom UI adalah Open Source, sedangkan IF UNS dijadikan sebagai mata kuliah pilihan. Dan sederetan mata kuliah yang tidak bisa saya sebutkan satu per satu, hehehe…

 

Pemrograman Computing Curricula memberikan panduan tentang penyelenggaraan, penamaan mata kuliah beserta pembobotannya dan penyusunan kurikulum pada 5 jurusan; yaitu 

1.

Computer Engineering (CE), 2. Computer Science (CS), 3. Information Systems (IS), 4. Information Technology (IT), dan 5. Software Engineering (SE). 

 

Nah, dari hal tersebut, adaptasi dan acuan kurikulum di Indonesia adalah: 

1. Computer Science untuk program studi (jurusan) Teknik Informatika atau Ilmu Komputer atau Informatika. 

2.Computer Engineering untuk program studi (jurusan) Sistem Komputer atau Teknik Komputer. 

3. Information System untuk program studi (jurusan) Sistem Informasi atau Manajemen Informatika. 

 

Nah, sisanya? Kedua kurikulum tersebut dianggap bukan merupakan program studi (jurusan) karena masih bisa masuk salah satu bagian dari Teknik Informatika atau Ilmu Komputer. 

 

Eeiits…, tetapi pada tahun 2010 yang lalu, dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta mendirikan program studi baru bernamakan Teknologi Informasi lho… Kalau ingin tahu Teknologi Informasi UGM, selengkapnya bisa dilihat di sini. 

 

Di mana Letak Perbedaan Jurusan-jurusan Tadi? Semua program studi (jurusan) sebenarnya memiliki mata kuliah yang boleh dikata “sama”, hanya pembobotannya berbeda. Jadi tidak sama “plek” antara satu universitas dengan universitas yang lainnya. Nah, bobot inilah yang nantinya menentukan jalur karier dan bidang kerja lulusan. Seperti yang sudah dibilang bahwa kompetensi lulusan dari setiap jurusan berbeda-beda. Karena berbeda-beda, di bawah ini ada desain untuk menggambarkan kompetensi lulusannya. Sumbu horizontal menggambarkan arah pengembangan (teoritis atau praktik), sedangkan sumbu vertikal menggambarkan topik dan desain mata kuliah yang diajarkan. Pembobotannya ditandai dengan warna abu-abu tua. 

 

Nah, berikut ini visualisasi gambar yang sudah didesain dan dibuat oleh Computing Curricula. Computer Science (Ilmu Komputer) Jurusan ini menghasilkan lulusan dengan kemampuan yang cukup luas dimulai dari penguasaan teori atau konsep sampai pengembangan software. 

 

Termasuk jurusan Informatika UNS tercinta ini juga menerapkan kurikulum yang satu ini lho… computer science Computer Engineering (Sistem Komputer atau Teknik Komputer) Jurusan ini menghasilkan lulusan yang mampu mendesain dan mengimplementasi sistem yang terintegrasi, baik software maupun hardware. Banyak yang bilang kalau jurusan ini fokus ke hardware aja. TIDAK! Lulusan Teknik Komputer nantinya bukan yang membuat komputer, gadget, robot, dll. Tetapi di jurusan ini, kalian akan belajar bagaimana membuat otak dari suatu alat elektronik. Jadi semacam processor atau chip dari alat tersebut. Nah, mereka yang buat sistem canggih supaya barang elekronik bisa jalan. Computer engineering Information System (Sistem Informasi atau Manajemen Informatika) Jurusan ini menghasilkan lulusan yang mampu menganalisis kebutuhan bisnis (requirement), proses bisnis (bussiness process), dan mendesain sistem berdasarkan tujuan dari organisasi. Sehin

gga lulusan ini diharapkan mampu menjembatani kerjaan orang “teknis” dengan klien atau user dari salah satu departemen di sebuah perusahaan. Information System Information Technology (IT) Jurusan ini menghasilkan lulusan yang mampu bekerja secara efektif dalam merencanakan, mengimplementasikan, mengkonfigurasi, dan merawat infrastruktur teknologi informasi dalam organisasi. Information Technology Software Engineering (Rekayasa Perangkat Lunak) Jurusan ini diharapkan menghasilkan lulusan yang mampu mengelola aktivitas pengembangan software berskala besar dalam tiap tahapannya (software development life cycle). Software Engineering Desain Grafis, Masuk Mana ya? Nah…, tidak sedikit orang yang mengira bahwa Jurusan Komputer pasti akan belajar tentang animasi, desain grafis, dan hal-hal yang serupa. Sehingga waktu mereka masuk ke jurusan komputer, mereka bakalan kecele karena tidak sesuai yang mereka harapkan. Sebenarnya, semisal kamu ingin menggeluti dunia desain grafis, animasi, dan hal-hal yang serupa, disarankan kamu tidak masuk ke salah satu dari lima jurusan komputer yang sudah saya jelaskan tadi. Lebih baik bila kamu masuk ke jurusan DKV (Desain Komunikasi Visual). Seperti di UNS, jurusan DKV masuknya pada Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD). Hal ini lebih pas buat kamu yang ingin mendalami dunia desain grafis dan animasi. Daripada kamu kecele dan melongo lihat mata kuliah jurusan komputer, mending masuk ke DKV aja… Sekian tadi tips dan trik yang saya sampaikan. Semoga bermanfaat yaa…, terkhusus buat kamu yang ingin masuk ke jurusan komputer dan bingung Memilih Jurusan Komputer yang tepat buat kamu. Jadi, sudah ada bayangan kan?

No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib